Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PIALA ASIA 2019

Tebas Libanon, Qatar Bayangi Arab Saudi Di Klasemen Grup E

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sukardjito-1'>SUKARDJITO</a>
LAPORAN: SUKARDJITO
  • Kamis, 10 Januari 2019, 03:15 WIB
Tebas Libanon, Qatar Bayangi Arab Saudi Di Klasemen Grup E
rmol news logo . Tim nasional sepakbola Qatar berhasil meraih poin tiga seusai mengalahkan timnas Libanon dengan skor 2-0.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Qatar melakoni pertandingan lanjutan Piala Asia 2019 Grup E, Rabu (9/1) waktu setempat.

Sejak peluit pertma dibunyikan, Qtar berupaya keras untuk menciptakan gol ke gawang Libanon. Sayang, hingga turun minum Qatar tak mampu mencuri gol berkat kokohnya pertahanan Libanon.

Memasuki babak kedua, Qatar menerapkan taktik permainan terbuka, berhasil membuka kebuntuan. Alhasil, menit ke-65 gol bersarang ke gawang Libanon yang dijaga oleh Mehdi Khalil. Gol Qatar tercipta lewat tendangan bebas Basham Hisham.

Kepercayaan diri skuat Qatar semakin meningkat berkat gol tersebut. Buktinya, di menit ke-79 Qatar berhasil menggandakan keunggulan lewat Almoez Ali.

Ali memanfaatkan bola liar yang bergulir ke arah dirinya usai Khalil menepis bola tendangan Abdulaziz Hatem. Tanpa kesulitan berarti, Ali menceploskan bola ke gawang yang sudah kosong.

Atas kemenangan tersebut Qatar berada di posisi kedua grup E di bawah Arab Saudi. Sebelumnya, Arab Saudi menang telak 4-0 atas Korea Utara di laga perdana.[jto]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA