Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Fognini Naik Kelas

Juarai Monte Carlo Open

Selasa, 23 April 2019, 08:32 WIB
Fognini Naik Kelas
Fabio Fognini/Net
rmol news logo Untuk pertama kalinya, petenis asal Italia, Fabio Fognini meraih gelar juara turnamen Masters 1.000 di Monte Carlo, Monako 2019.

Gelar juara itu didapat setelah Fognini berhasil mengalahkan petenis Serbia, Dusan Lajovic 6-3 6-4 di final yang berlangsung selama 1 jam 38 menit.

Fognini mengkonversi empat dari lima break point yang dicip­takannya demi rekor petenis unggulan terendah yang meme­nangkan gelar di Monte Carlo sejak petenis unggulan ke-13, Gustavo Kuerten pada musim 1999.

Atas kemenangan kali ini, Fognini berhak menempati per­ingkat 12 dunia ketika daftar peringkat baru dirilis pada hari Senin (22/4) kemarin.

"Aku mempersiapkan pertand­ingan ini sebaik mungkin karena dia dilatih bekas pelatihku (Jose Perlas) dan aku tahu itu akan sangat berat," kata Fognini di­kutip Reuters.

Perjalanan Fognini ke final Monte Carlo Open terbilang dra­matis. Dia sempat tertinggal 4-6, 1-4 di babak pertama melawan Andrey Rublev dan kembali tert­inggal 1-6, 0-2 melawan Borna Coric di perempat final.

Selain itu, pekan ini Fognini juga mampu menundukkan dua petenis peringkat lima besar dunia sekaligus.

Mereka adalah Alexander Zverev yang duduk di peringkat tiga demi melaju ke perempat final. Selanjutnya adalah petenis peringkat dua dunia sekaligus juara bertahan, Rafael Nadal di semifinal.

"Ini adalah pencapaian yang luar biasa, aku sangat-sangat senang," kata Fognini.

Lajovic harus mengakui keunggulan taktik permainan Fognini. Selain itu, sang juara juga disebutnya cukup lincah di lapangan tanah liat.

"Hari ini permainan tidak mudah, sangat berangin. Tapi Fabio adalah orang yang memi­liki tangan yang hebat," kata Lajovic. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA